Halaman

Jumat, 17 Desember 2010

Rock Star

Rock Star
Kehidupan seseorang kadang bisa menjadi inspirasi bagi orang lain dalam bentuk apapun. Salah satunya dalam bentuk film. Film Rock Star terinspirasi dari kehidupan nyata Tim 'Ripper' Owen, seorang rocker dunia yang melejit namanya karena menggantikan posisi Rob Halford, vokalis Judas Priest sang pujaan.



Rock Star
 
Dalam film ini, kehidupan Tim 'Ripper' Owen (diperankan Mark Wahlberg dengan nama Chris Cole) digambarkan sebagai seorang salesman mesin fotocopy dan vokalis band bernama Blood Pollution. Blood Pollution antara lain digawangi Rob Malcolm (sebagai Timothy Olyphant - rhythm guitarist), Blas Eliass sebagai Donny Johnson - drummer) Nick Catanese sebagai Xander Cummins lead guitarist) Brian Vander Ark sebagai Ricki Bell -bassist). Blood Pollution sendiri adalah tribute (band yang khusus membawakan lagu-lagu band terkenal) Steel Dragon. Chris Cole memang penggemar fanatik Steel Dragon.


Sebenarnya di tubuh Blood Pollution sendiri terjadi percecokan antara Chris Cole dan anggota band lainnya. Percecokan yang menyebabkan dikeluarkannya Chris Cole sebagai anggota Band Blood Pollution. Percecokan itu sendiri berasal dari perbedaan pemikiran tentang lagu-lagu yang dibawakan Blood Pollution. Chris Cole ingin Blood Pollution tetap membawakan lagu-lagu Steel Dragon sedangkan anggota lain ingin mereka punya lagu sendiri untuk dibawakan.


Anggota Steel Dragon sendiri terdiri dari Ghode (Zakk Wylde - lead guitarist), Kirk Cuddy (Dominic West - rhythm guitarist), A.C. (Jason Bonham – Drummer), Jorgen (Jeff Pilson – bassist) dan Bobby Beers (Jason Flemyng – vokalis).

Suatu hari Chris menerima panggilan telepon tak terduga dari pendiri sekaligus gitaris Steel Dragon Kirk Cuddy, Chris ditawarkan audisi untuk menjadi vokalis band. Dia bersama kekasihnya Emily Poule (Jennifer Aniston) datang ke markas Steel Dragon. Ternyata pada saat Blood Pollution manggung dulu ada pacar gitarisnya Steel Dragon yang merekam pertunjukan mereka & memberikannya kepada anggota Band Steel Dragon. Akhirnya Chris menjadi vokalis utama Steel Dragon dan berganti nama panggung menjadi Izzy.

Untuk audisi itu Chris menyanyikan lagu “We All Die Young”. Kita bisa melihatnya audisi itu di sini.



Konser pertama dengan Steel Dragon dilakukan dengan sukses besar, walaupun saat konser tersebut Izzy sempat terjatuh di panggung. Ditengah tur panjang itu, Emily memutuskan untuk tidak menemani Izzy di sisa tur sebagai pacar bintang rock, meskipun Emily dan Izzy setuju untuk kembali bersama saat tur mencapai Seattle. Tapi saat mereka bertemu lagi di Seattle, Emily menganggap Izzy sudah berubah. Saat itulah Emily meninggalkan Izzy.


Setelah selesai tur panjang, perjalanan Steel Dragon dilanjutkan dengan sesi rekaman. Saat Izzy melontarkan ide-ide tentang lagu, anggota band lainnya menolak ide-ide Izzy. Izzy sadar bahwa ia hanya direkrut hanya untuk kemampuan vokalnya.

Pada tur berikutnya, saat Izzy melihat memperhatikan salah satu penggemarnya bernyanyi bersama. Izzy terkesan dengan gaya bernyanyi penggemarnya itu. Dibelakang panggung ia memberikan microphone & meminta penggemarnya itu menggantikan dirinya sebagai vokalis.

Izzy mengatakan kepada Mats (Timothy Spall - manager band) untuk meninggalkan Steel Dragon & kembali ke Emily seperti kehidupan sebelumnya.

Kehidupan Tim 'Ripper' Owen

Karena tokoh utama kita dalam film ini adalah Tim 'Ripper' Owen, kita harus lihat cerita asli dari kehidupannya. OK.

Owen Lahir 13 September 1967 di Akron, Ohio. AS. Sebelum bergabung dengan Judas Priest pada tahun 1996, Owens adalah vokalis dari sebuah band heavy metal bernama British Steel, Brainicide, Winter’s Bane dan lain-lain. Ia memang pernah menjadi salesman mesin fotocopy. Kehidupannya berubah dari seorang penggemar band heavy metal Inggris Judas Priest menjadi penyanyi utama. Ia menggantikan posisi Rob Halford. Owens merekam 2 album studio serta dua album live dan DVD 2002. Owens bahkan membantu menulis satu lagu Judas Priest, "What's My Name?", yang merupakan bonus lagu di Album Demolition. Dengan Judas Priest, ia pernah dinominasikan untuk Grammy Award untuk Best Metal Performance pada tahun 1999, dengan lagu yang berjudul "Bullet Train" dari album bernama Jugulator.

Owen
Proses menjadi vokalis Judas Priest dilalui setelah pacar drummer-nya Judas Priest Scott Travis merekam aksi panggung Owens dan British Steel. Rekaman itu diberikan ke Travis & anggota Judas Priest yang kemudian mengundang Owen mengikuti audisi. Lagu yang dinyanyikan pada saat audisi ialah "Victim of Changes”. Kebetulan grup ini ditingglkan vokalisnya pada tahun 1992.

Kesamaan dan Perbedaan

Ternyata...kesamaan cerita antara film Rock Star dan Tim 'Ripper' Owen cuma terletak pada beberapa point,


1. Tim 'Ripper' Owen memang pernah jadi salesman mesin fotocopy.


2. Tim 'Ripper' Owen memang pernah manggung di club kecil tapi penampilannya direkam oleh pacar drummer-nya Judas Priest – (dalam film direkam oleh pacar gitaris).


3. Tim 'Ripper' Owen memang diundang audisi untuk menggantikan posisi vokalis band yang telah lama ditinggalkan (dalam film diceritakan ada perselisihan internal antara vokalis & anggota lainnya.


4. Tim 'Ripper' Owen mundur dari jabatan vokalis setelah ada keinginan dari Judas Priest untuk reuni dengan vokalis lamanya (dalam film diceritakan bahwa Izzy keluar karena ingin bersama dengan pacarnya).


5. Yang lainnya cuma rekaan.

Fakta dalam Film


Matijevic
Banyak banget rocker asli beken yang terlibat dalam film ini, contoh nya Jason Bonham, Zakk Wylde, Jeff Pilson, Blas Elias dan lain-lain. "We All Die Young” sebenarnya lagu Steelheart, di album Wait (1996) dan vokalis Miljenko Matijevic mengisi suara bernyanyi Cole untuk film ini. Lagu "Stand Up" yang keren itu, aslinya dibuat oleh Sammy Hagar dan ada dalam album “Not 4 Sale” (2002).

Ane kira cukup ampe disini dulu gan, dah malem hampir pagi, laen waktu, kite jumpe lagi ye…

(wikipedia,cmt.com,highwiredaze.com,myspace)




Jika ada tulisan yang tidak mengandung unsur fakta, tolong koreksi, saya akan senang sekali merubah tulisan saya.


1 komentar:

  1. Wow!! Bilky emang Top cari Datanya.

    Besok2 rivew Ramli Pada Bass doong gan! xixi

    BalasHapus